Cara Membuat Website Donasi Online Melalui SociaBuzz Tribe

By Chaca Atmika - Monday, January 25, 2021

     Di era serba digital seperti sekarang, apapun dapat kita lakukan menggunakan internet. Mulai dari membeli makanan dan minuman, membayar tagihan, pulsa, parkir hingga berdonasi dapat dilakukan dengan mudah secara online. Biasanya, kita berdonasi secara online untuk menggalang dana yang akan diberikan kepada korban bencana atau seseorang yang membutuhkan bantuan dalam jumlah besar. 
 
     Namun sejak adanya pandemi ini, berdonasi secara online semakin marak dilakukan tidak hanya untuk membantu orang-orang yang memang terlihat membutuhkan uang dalam jumlah besar saja, tapi juga untuk mensupport para pekerja seperti content creator, live streamer, musisi, penulis, gamer, podcaster, media, komunitas ataupun lembaga non profit yang terkena dampak dari pandemi.
 
cara buat sumbangan online di Sociabuzz Tribe
SociaBuzz Tribe
     Menyadari kebutuhan saat ini, SociaBuzz yang merupakan platform online marketplace menyediakan fitur donasi online Indonesia yaitu SociaBuzz Tribe. Di mana pada platform ini kita dapat mempermudah dalam penerimaan dukungan, donasi dan pemberian untuk berbagai hal seperti:
 
  • Yayasan untuk menerima bantuan bagi anak yatim.
  • Media untuk menerima dukungan bagi para pembacanya.
  • Acara kampus untuk menerima bantuan bagi korban pandemi.
  • Lembaga untuk menerima dukungan terhadap program yang dijalankan.
  • Musisi dan content creator untuk menerima dukungan dari fans dan followersnya.
  • Pasangan untuk menerima wedding gift dari saudara dan rekan.
  • Live streamer untuk menerima dukungan dari penontonnya.
  • Untuk bantuan biaya pengobatan.
  • Untuk dukungan dalam pembuatan program kreatif.
  • Organisasi nirlaba untuk menjalankan fundraising campaign.
  • Komunitas untuk menerima dukungan dari anggotanya. 
 
cara buat link donasi online di Sociabuzz Tribe
Contoh Donasi Online di SociaBuzz Tribe

Cara Buat Link Donasi Online di SociaBuzz Tribe

     Fitur SociaBuzz Tribe ini bisa digunakan oleh siapapun selama tidak untuk kegiatan yang melanggar hukum yang berlaku di Indonesia. Cara pembuatannya pun mudah, kita hanya perlu mengisi email, nama dan nomor HP pada saat proses sign up tanpa perlu adanya proses verifikasi KTP pada saat pencairan guna menghindari risiko terjadinya penyalahgunaan KTP. Dengan langkah-langkah sebagai berikut:
 
1. Buat akun SociaBuzz, bisa menggunakan gmail atau email lainnya. 
 
2. Setelah berhasil, masuk ke halaman profil dan lengkapi data diri dan buat halaman supaya menarik. Kalian bisa atur target donasi ataupun batas akhir pengumpulan donasi.
 
3. Jika sudah, pada Tribe Page akan muncul link yang bisa kalian sebarkan di sosial media ataupun WA untuk mendapatkan donasi ataupun dukungan. 
 
4. Apabila donasi sudah terkumpul sesuai target atau batas waktu yang ditentukan, dapat dicarikan ke rekening bank apapun ataupun melalui GoPay.
 
donasi online indonesia di Sociabuss Tribe
Contoh Akun SociaBuzz Tribe

Kelebihan Membuat Website Donasi Online di SociaBuzz Tribe 

Selain mudah digunakan, fitur SociaBuzz Tribe ini juga memiliki kelebihan seperti:

  • Biaya admin yang sangat terjangkau yaitu 5% per transaksi (untuk biaya payment gateway dan operasional)
  • Bisa di cairkan ke rekening bank apapun ataupun GoPay dengan biaya admin penarikan untuk Bank sebesar Rp 4.500 dan GoPay sebesar Rp 1.000.
  • Minimal penarikan dana donasi yaitu Rp 50.000.
  • Lama pencairan 3 hari kerja sejak tanggal penarikan.
  • Tersedia data pemberi donasi (nama dan email) yang dapat di download ke excel.
  • Pemberi donasi dapat menggunakan e-wallet (GoPay, OVO, Dana, LinkAja) ataupun bank transfer (BCA, Mandiri, BNI, Permata).
 
cara minta donasi online di Sociabuzz Tribe
cara minta sumbangan online di Sociabuzz Tribe
Pendukung bisa pakai dompet digital (Gopay, OVO, Dana, LinkAja) atau transfer bank (BCA, Mandiri, BNI, Permata)
     Mudah bukan? Sekarang kita bisa berdonasi ataupun melakukan penggalangan dana kapan saja tanpa ribet hanya dengan fitur SociaBuzz Tribe. Buat kalian yang sedang ingin melakukan penggalangan dana atau pun berdonasi, bisa langsung di cek fitur ini.
 

  • Share:

You Might Also Like

2 komentar

  1. Wah sekarang makin mudah ya donasi online bahkan kita juga bisa bikin webnya

    ReplyDelete
  2. wah nice info! Skrg kalau mau donasi jd dimudahkan banget yaa

    ReplyDelete