Review: Ovale Facial Mask Yam Bean

By Chaca Atmika - Saturday, February 10, 2018

     Satu lagi nih produk dari Ovale yang bakalan aku cobain dan review. Kalau kemaren aku udah sempat revew Ovale facial mask varian avocado, kali ini aku bakalan review yang varian Yam Bean.
     Kalau menurut klaimnya, produk ini tuh bisa membantu membersihkan, merawat kekencangan, menyegarkan dan membuat kulit wajah tampak lebih cerah. Selain itu, ekstrak ganggangnya juga bisa membantu menjaga kelembaban kulit wajah. 
 
Ovale Facial Mask Varian Yam Bean
Product and Packaging
     Untuk sebuah produk masker, sebenarnya aku kurang suka sih kalau bentuknya sachet. Karena kalau nggak habis kan nggak bisa di tutup atau disimpan dengan baik lagi. Dan itu bisa bikin isinya jadi cepat kering. Soalnya 1 sachet Ovale Facial Mask ini bisa digunakan untuk 2 kali pemakaian.
      Tapi aku suka banget sama produk yang detail banget naro info penting di kemasannya. Jadi aku bisa tau dengan jelas ingredients di dalamnya. 
 
Ovale Facial Mask Varian Yam Bean
How to Use
     Sama seperti penggunaan masker wajah yang lain, sebelumnya kamu harus pastikan wajah kamu bersih dari make up atau noda apapun. Setelah itu baru deh kamu oleskan krim masker ke seluruh wajah dan leher. Diamkan hingga 15 menit baru deh dibilas dan dibersihkan.
 
Impression
     Setelah menggunakan masker dari Ovale ini, aku ngerasa kalau kulit wajah aku jadi lebih cerah. Enak banget deh karena cerahnya nggak lebay kayak habis pakai bedak tebal, tapi cerah natural. Kulit wajah aku juga terasa lebih halus.
     Cuma karena maskernya berupa pasta, jadi agak susah aja sih ketika dibilas atau dibersihkan. Dan karena di dalamnya masih mengandung paraben dan fragrance, kayaknya aku nggak terpikir untuk re-purchase deh. Sorry.
 
Price and Where to Buy
     Oiya, kamu bisa dapetin produk ini di drug store ataupun di minimarket seperti Alfamart atau Indomaret dengan harga sekitar IDR 6.000, murah banget kan?
 
Ovale Facial Mask Varian Yam Bean 

  • Share:

You Might Also Like

0 komentar